Game Level 7 #10: Persiapan Menjadi Orang Tua Baru




Memasuki trimester ketiga, orang tua saya meminta saya untuk pulang ke Malang. Mereka ingin saya melahirkan di sana, supaya lebih tenang. Tapi sayangnya, saya menolak. Sejauh ini, menjalani masa-masa kehamilan paling chill ya sama pasangan. Kalau nggak tahu bisa sama-sama belajar bersama. semuanya dipersiapkan sama-sama. Saling support satu sama lain. Itu yang mungkin belum tentu saya dapatkan saat saya memutuskan untuk pulang ke Malang. Suami saya juga tidak mengijinkan. Singkat cerita, keputusan kami tetap sama. Menjadi orang tua baru di Bogor. Memulai semuanya bersama berdua saja.

Kapan hari ibu saya tanya, apa saya bisa mengurus bayi sendiri. Kalau ditanya begitu hari ini ya jawabannya belum. Suami saya pun begitu. Tapi bukankah nanti kami bisa belajar bersama. Kami cukuo bersyukur bahwa jendela informasi terbuka begitu lebar hari ini. Mau tahu tentang persalinan hingga mendidik anak, semuanya ada.

Seperti kemarin, kami bahas sama-sama bagaimana cara memandikan bayi. Di mana bayi diletakkan supaya tetap aman dan bisa bersih saat dimandikan. Bagaimana kami harus memposisikan tangan kami saat menggendong supaya bayi tidak cedera.

Dulu, saya pernah belajar ini sendiri. Rasanya pimgin beli boneka bayi untuk simulasi menggendong dan memandikan bayi ini. Tapi saya urungkan niat saya.

Kali ini, saya belajar bersama suami. Lebih menyenangkan, lebih menenangkan. Setelah belajar, biasanya kami akan merencanakan hal lain sama-sama. Mengkondisikan rumah supaya nanti saat bayi kami lahir semuanya sudah siap. Bukan hanya Abi dan Umminya saja yang siap, tapi fasilitas di rumah juga sudah siap.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.